Berani Meminta

1Yoh 5:14-21
Mzm 149:1-6a,9b
Yoh 3:22-30

BERANI MEMINTA

Ia mengabulkan doa kita, jikalau kita meminta sesuatu kepadaNya
menurut kehendakNya. - 1Yoh 5:14

Suatu hari Abbie bertanya apakah ia boleh main game. Kami cukup heran karena setahu kami sebenarnya ia tidak begitu suka. Sekalipun ia bermain, biasanya hanya bertahan sebentar dan ia akan bosan, sehingga hampir tidak pernah ia bertanya boleh bermain game atau tidak. Keheranan kami mulai terjawab ketika Deo mengintip dari balik pintu. Sambil berbisik kami bertanya pada nya apakah dia atau Deo yang ingin bermain game? Dengan balas berbisik ia pun menjawab, “Bukan Abbie, tapi koko Deo yang suruh Abbie tanya….”

Beberapa hari kemudian Deo datang kepada kami. Ia minta makan dan katanya sudah sangat kelaparan seakan-akan belum makan selama dua tahun. Kami tertawa, lalu bertanya sambil menyindir: “Kok tidak minta Abbie yang tanya? Waktu mau main game kemarin, Deo minta tolong Abbie kan?” Dengan tersenyum malu ia menjawab, “Deo takut papa mama tidak mengijinkan Deo main game. Tapi kalau Deo minta makan, pasti papa mama kasih, makanya kali ini Deo berani minta sendiri.”

Kejadian itu kembali teringat saat saya merenungkan bacaan hari ini. Allah menjamin akan mengabulkan doa kita asal kita meminta menurut kehendakNya (1Yoh 5:14). Tentu akan timbul masalah bila kita tidak pernah tahu apa kehendak Allah. Begitu juga sekalipun kita tahu kehendak Allah yang benar namun jika kita tidak berani untuk meminta dan percaya, maka semuanya akan sia-sia.

Mulailah hari ini. Mintalah dan percayalah, maka kita akan melihat janji Allah yang indah akan tergenapi dalam hidup kita. (Al)

Apakah saya berani dan percaya akan janji Tuhan?

-------------

3:22 Sesudah itu Yesus pergi dengan murid-murid-Nya ke tanah Yudea dan Ia diam di sana bersama-sama mereka dan membaptis.
3:23 Akan tetapi Yohanes pun membaptis juga di Ainon, dekat Salim, sebab di situ banyak air, dan orang-orang datang ke situ untuk dibaptis,
3:24 sebab pada waktu itu Yohanes belum dimasukkan ke dalam penjara.
3:25 Maka timbullah perselisihan di antara murid-murid Yohanes dengan seorang Yahudi tentang penyucian.
3:26 Lalu mereka datang kepada Yohanes dan berkata kepadanya: "Rabi, orang yang bersama dengan engkau di seberang sungai Yordan dan yang tentang Dia engkau telah memberi kesaksian, Dia membaptis juga dan semua orang pergi kepada-Nya."
3:27 Jawab Yohanes: "Tidak ada seorang pun yang dapat mengambil sesuatu bagi dirinya, kalau tidak dikaruniakan kepadanya dari sorga.
3:28 Kamu sendiri dapat memberi kesaksian, bahwa aku telah berkata: Aku bukan Mesias, tetapi aku diutus untuk mendahului-Nya.
3:29 Yang empunya mempelai perempuan, ialah mempelai laki-laki; tetapi sahabat mempelai laki-laki, yang berdiri dekat dia dan yang mendengarkannya, sangat bersukacita mendengar suara mempelai laki-laki itu. Itulah sukacitaku, dan sekarang sukacitaku itu penuh.
3:30 Ia harus makin besar, tetapi aku harus makin kecil.

0 komentar:

Posting Komentar